Pengamanan Penyebrangan Bintan-Batam Idulfitri 2025, Lanal Bintan Patroli di Selat Riau
PRIMETIMES.ID, BINTAN-
Dalam rangka memastikan pelaksanaan penyeberangan rute Tanjung Uban – Batam dan Tanjungpinang – Batam, berjalan aman dan tidak ada kendala, TNI AL dalam hal ini Lanal Bintan dipimpin Danlanal Bintan Kolonel (P) Dr. Eko Agus Susanto, S.E., M.M., melaksanakan patroli keamanan laut di Perairan Selat Riau, Jum’at (04/04/2025).
Pada kesempatan tersebut, Komandan Lanal Bintan berpesan kepada pengguna sarana laut yang melalui penyeberangan tersebut, untuk melengkapi alat keselamatan, mengingat cuaca hingga saat ini masih berubah-ubah.
“Demikian juga kepada para pemudik pada arus balik, untuk sabar dan tetap semangat di tengah kepadatan arus balik agar bisa sampai dengan selamat ke tujuan dan berkumpul bersama keluarga, sesuai dengan tema mudik tahun ini Mudik Aman, Keluarga Nyaman,” ujarnya.
Kegiatan tersebut selaras dengan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla, agar seluruh jajaran TNI AL untuk senantiasa meningkatkan pengamanan, terutama demi kelancaran pemudik yang pulang ke kampung halaman dakam rangka Hari Raya Idul Fitri 1446H/2025 M.
(S: Puspen TNI)